Saluran di Kelapa Gading Dibersihkan
access_time Senin, 26 Oktober 2015 11:08 WIB
remove_red_eye 2500
person Reporter : TP Moan Simanjuntak
person Editor : Rio Sandiputra
Untuk mengantisipasi timbulnya genangan maupun banjir, petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) di Kecamatan Kelapa Gading kembali membersihkan sejumlah titik saluran.
Semoga dengan pembersihan yang dilakukan bisa meminimalisir genangan saat musim hujan nanti
Titik saluran yang dibersihkan terdapat di Kelurahan Kelapa Gading Timur, Kelapa Gading Barat, dan Pegangsaan Dua. "Ada sekitar 400 petugas PPSU yang dikerahkan untuk membersihkan saluran di tiga kelurahan tersebut," ujar Muhamma Chalid, Camat Kelapa Gading, Senin (26/10).
Sejumlah saluran yang menjadi fokus pembersihan diantaranya, Jl Arteri, Kompleks Udin dan Jl Bango. "Semoga dengan pembersihan yang dilakukan bisa meminimalisir genangan saat musim hujan nanti," tandasnya.
Jaring Aspirasi Warga, Kecamatan Cilandak Gelar BBJS dan Dialog